Cara Mematikan Mode Hemat Daya Baterai di Xiaomi (Semua Seri)

IDKurir.web.id – Baterai kuning gara-gara penghemat daya hidup terus? Tenang, begini cara mematikan mode hemat daya Xiaomi di MIUI 10. Dijamin ngga pake ribet!

Sebagai salah satu brand smartphone dengan penjualan terbaik di tahun 2019, Xiaomi menghadirkan MIUI 10 dengan fitur yang sangat keren. Selain fitur boosting yang dapat digunakan untuk mengoptimalkan performa smartphone dalam hal gaming, Xiaomi juga menyematkan fitur mode hemat daya secara instant.

Walaupun kebanyakan smartphone Xiaomi memiliki baterai yang cukup besar yakni 4000 mAh, namun jika dipakai terus-menerus untuk bermain game pasti akan habis juga. Jika baterai berada di bawah 19%, kamu bisa melakukan penurunan kinerja smartphone dengan fitur penghemat baterai. Dengan fitur ini, pengisian baterai juga akan semakin cepat.

Namun tak jarang, masih banyak pengguna Xiaomi yang bingung bagaimana cara mematikan mode hemat daya ini. Walaupun penghemat baterai ini berguna, namun bisa berakibat buruk terutama jika digunakan untuk bermain game.

Tapi kamu tidak usah bingung, begini cara mematikan mode hemat daya di xiaomi dengan mudah. Tutorial ini berlaku untuk semua smartphone Xiaomi terutama yang menggunakan MIUI 10.

Cara Mematikan Mode Hemat Daya di HP Xiaomi

1. Pastikan smartphone tidak terhubung dengan kabel charger.
2. Buka Alat lalu pilih Keamanan.
3. Dari menu yang ada, pilih menu dengan ikon Baterai.

Pilih Keamanan lalu Baterai

4. Secara otomatis, aplikasi akan melakukan pendeteksian. Jika sudah selesai, pilih Optimalkan Secara Manual.

Optimalkan Secara Manual

5. Pilih menu Penghemat Baterai seperti gambar di bawah ini.

Pilih Penghemat Baterai

6. Jika sudah, silakan matikan opsi Penghemat Baterai.

Matikan Penghemat Baterai

Seperti yang saya katakan sebelumnya, cara ini work untuk semua smartphone Xiaomi termasuk hp keluaran terbaru ataupun keluaran lama. Saya sendiri sudah mencobanya di Xiaomi Redmi Note 5 dan Xiaomi Redmi Note 7. Namun bisa saya pastikan bahwa semua HP Xiaomi juga bisa menggunakan cara ini.

Demikianlah cara mematikan mode hemat daya di HP Xiaomi. Semoga tutorial ini berhasil dan bermanfaat untuk pembaca semua. Sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Baca Juga

error: This content is protected by DMCA